Yuk Kenalan dengan Jenis Cryptocurrency di Indonesia

Admin
19 Oktober 2022
Artikel | 94 0

Yuk Kenalan dengan Jenis Cryptocurrency di Indonesia | Crypstocks
Jenis Cryptocurrency

Cryptocurrency merupakan jenis uang digital yang memakai kriptografi untuk bahan jaminannya. Dengan demikian, maka untuk segala aktivitas transaksi yang memakai jenis cryptocurrency ini tidak bisa dimanipulasi atau dipalsukan.

Pada umumnya, pada proses pencatatan jenis cryptocurrency memakai sistem yang bernama teknologi Blockchain. Teknologi satu ini dapat diartikan sebagai buku besar yang di dalamnya tercatat segala macam informasi transaksi yang ditulis se-efisien mungkin dan bisa diverifikasikan. Skema dari blockchain dikelola secara peer-to-peer dengan cara bertumpuan yang mengikuti berbagai rangkaian protokol guna memeriksa ulang berbagai blok baru.

Kini uang jenis cryptocurrency telah hadir di seluruh negara. Dengan begitu, untuk aktivitas transaksinya dapat diaplikasikan antar negara tanpa adanya pengaruh oleh kurs.

 

10 Jenis Cryptocurrency Populer di Indonesia

Di bawah ini adalah jenis-jenis dari mata uang kripto yang banyak ditemukan di Indonesia. Di mana kamu dapat menggunakannya untuk melakukan investasi.

 

1. Bitcoin (BTC)

Bitcoin ini adalah jenis cryptocurrency yang pertama kali diluncurkan di dunia, yaitu tahun 2009. Hal itu yang menjadikannya pioneer bagi kemunculan jenis uang kripto lainnya. Satoshi Nakamoto adalah orang yang menciptakan Bitcoin dan waktu pertama kali membuatnya pun jumlahnya terbatas.

Itulah yang membuat Bitcoin paling banyak diminati oleh investor yang berinvestasi kripto. Saat ini sekitar 68 persen uang kripto yang tersebar di pasaran telah didominasi oleh Bitcoin. Sehingga hal itu membuat harga Bitcoin paling tinggi di antara jenis uang kripto yang lain.

 

2. Ethereum (ETH)

Ethereum menjadi mata uang terpopuler kedua setelah Bitcoin. Seringkali uang ini dijadikan alat untuk membeli ataupun membuat NFT. Jadi, tidak begitu heran jika para investor kripto mempunyai Ethereum dengan jumlah yang sangat banyak.

Meskipun demikian, di pasaran nilai kapitalisasinya terbilang rendah, angka tersebut hanya setengah dari nilai Bitcoin. Akan tetapi, banyak yang beranggapan jika ETH dapat terus berkembang pesat ke depannya.

 

3. Dogecoin

Pada mulanya, kripto jenis ini diciptakan hanya untuk keisengan saja. Namun dikarenakan harganya yang terbilang murah dan cukup terkenal, akhirnya dijadikan uang kripto yang sangat bernilai. Seiring berkembangnya waktu, jenis cryptocurrency ini semakin banyak yang mengenalnya karena seringkali dipromosikan oleh tokoh-tokoh terkenal dunia.

Bahkan Dogecoin seringkali menjadi andalan oleh para trader retail dikarenakan harganya yang relatif murah. Akan tetapi dapat mengalami kenaikan yang cukup tinggi. Pemakaian Dogecoin biasanya untuk berdonasi, kegiatan transaksi dengan jumlah yang kecil, hingga memberikan tip.

 

4. Binance (BNB)

Uang crypto ini juga tidak kalah populernya bagi kalangan investor. Di pasaran, nilai dari uang ini sudah sangat tinggi. Biasanya Binance Coin dipakai untuk pembayaran yang harganya lebih rendah. Bahkan uang digital ini juga dapat diperdagangkan dengan jenis kripto lainnya, seperti ETH dan BTC.

 

5. Litecoin

Setelah Bitcoin, Litecoin adalah uang kripto selanjutnya yang muncul yakni pada tahun 2011. Pada awalnya nilai Litecoin terbilang. Namun seiring berjalannya waktu, nilainya kenaikan yang cukup tajam.

Kelebihan dari jenis cryptocurrency ini yaitu terletak pada blockchain yang dapat menciptakan blok baru. Sehingga dapat ditransaksikan dengan cepat. Kelebihan inilah yang tidak dapat dimiliki oleh jenis uang digital lainnya.

 

6. XRP

Uang digital telah hadir sejak 2011 silam. Untuk dapat memakainya, kamu terlebih dahulu mendaftarkan diri pada suatu platform khusus. Untuk mengakses platformnya pun tidak diperlukan perantara. 

Sehingga jika hendak bertransaksi, akan langsung terkoneksi dengan sang penerima tanpa adanya pihak lain yang ikut memantau. Oleh karenanya, untuk bertransaksi XRP akan jadi lebih mudah.

 

7. Solana (SOL)

Di masa depan, Solana diprediksikan semakin banyak peminatnya. Kegunaan jenis cryptocurrency ini bukan untuk diperjualbelikan, justru untuk memberikan berbagai solusi pada sektor keuangan yang diperlukan oleh orang banyak. Misalnya untuk membayar berbagai macam tagihan, menawarkan pinjaman P2P lending, kontrak pintar, maupun keperluan-keperluan lainnya.

 

8. Polkadot (DOT)

Meskipun baru diluncurkan pada 2020 silam, tetapi jenis uang digital satu ini sudah menarik perhatian banyak investor. Kecanggihan yang dimilikinya tidak perlu diragukan lagi, karena salah satu pendiri ETH turut serta meluncurkan uang kripto ini. 

Polkadot didirikan dari berbagai macam jenis uang digital yang merupakan jenis-jenis kripto. Di pasaran, harga Polkadot sempat mengalami peningkatan. Namun karena kini pasar sedang mengalami bearish, maka harganya mengalami penurunan.

 

9. Tether (USDT)

Mata uang jenis ini sering dijadikan sebagai acuan, di mana nilainya perlu dijaga. Hal itu membuat kepopuleran USDT setara dengan ETH dan BTC. Di antara jenis cryptocurrency lainnya, Tether mempunyai harga yang sangat stabil. Oleh karena itu, banyak investor yang memberikan saran kepada investor lainnya, khususnya investor pemula untuk mempunyai USDT.

 

10. Avalanche (AVAX)

Avalanche merupakan uang kripto yang terbilang paling muda, karena baru diluncurkan pada 2021 silam. Meskipun begitu, banyak orang yang sudah menaruh minatnya pada AVAX ini. Sebab memiliki banyak manfaatnya, di antaranya mengontrol portofolio kegiatan investasi, pengembangan keuntungan, hingga menawarkan layanan pinjaman.

 

5 Keuntungan berinvestasi dengan jenis cryptocurrency

Mata uang jenis ini diminati oleh para investor lantaran selalu memberikan keuntungan yang berlimpah. Adapun keuntungan tersebut di antaranya:

· Menjanjikan high return

Mata uang kripto secara keseluruhan menjanjikan return yang terbilang begitu tinggi. Di tahun 2020 silam, dalam waktu singkat bitcoin pernah mengalami kenaikan yang sangat tajam. Kenaikan ini dapat mengalahkan seluruh instrumen investasi lainnya. Akan tetapi, fenomena satu ini tidak sering terjadi.

 

· Universal dan tanpa syarat

Jenis cryptocurrency memiliki sifat yang universal, pasalnya hampir semua orang di dunia pastinya mengetahui jenis mata uang jenis ini. Orang awam pun dapat memakainya dengan mudah. Sementara untuk memiliki atau membelinya, kamu dapat memakai nama palsu dan tidak perlu mencantumkan data pribadi.

 

· Proses pembelian yang cepat dan mudah

Mata uang satu ini pada dasarnya tidak bisa dibandingkan dengan instrumen investasi yang lain. Kamu dapat membeli setiap jenisnya hanya dalam sekejap saja. Lain halnya dengan membeli reksadana ataupun saham, yang mana untuk memprosesnya membutuhkan waktu cukup lama.

 

· Proses jual beli yang transparan

Setiap pengguna jenis cryptocurrency dapat memantau kegiatan transaksi yang sudah dilakukan. Akan tetapi, tetap saja kamu tidak dapat mengetahui siapa saja yang membeli kriptomu. Hal yang kamu terima hanya berupa angka dan tidak disertai identitas.

 

· Aman dan legal

Investasi dan kepemilikan kripto telah mempunyai kepastian hukum. Dengan begitu, para penggunanya diizinkan untuk menjualbelikan jenis uang ini. Bahkan di beberapa negara telah memakai uang kripto untuk melakukan transaksi pada e-commerce.

Itulah jenis cryptocurrency beserta keuntungannya yang perlu kamu ketahui. Semoga pembahasan di atas dapat membantumu yang ingin berinvestasi dengan kripto.

Jika ingin memahami jenis cryptocurrency lebih dalam lagi, ikutilah kelas kami di http://crypstocks.co.id/. Di sini terdapat 3 kelas dengan level berbeda. Pertama kelas beginner untuk level pemula, selanjutnya kelas intermediate untuk level menengah, dan terakhir kelas advance untuk para ahli.

 

 Jika ingin mengetahui informasi selengkapnya terlebih dahulu dapat menghubungi admin di nomor Whatsapp +6282261100707.

 

Baca juga : Kelebihan dan Kelemahan Koin Micin

 


Share on:


Add Comment

Chat Here!